Bukittinggi – Universitas Andalas (UNAND) dan Universitas Negeri Padang (UNP) bekerja sama menggelar sosialisasi tentang kekerasan seksual di SMA Xaverius Bukittinggi, Sumatera Barat, Senin (29/9). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran generasi muda tentang bahaya, pencegahan, dan perlindungan dari kekerasan seksual.
Lebih dari 230 siswa dan guru mengikuti sosialisasi yang menghadirkan ahli forensik dan medikolegal. Tim pelaksana terdiri dari Dekan FK UNP, Dr. dr. Rika Susanti, Sp.F.M.Subsp.E.M (K), dr. Noverika Windasari, Sp.F.M, dr. Muthia Sukma, MARS, FISQua, serta Dr. Ricvan Dana Nindrea, SKM, M.Kes, M.Sc (Epid), FRSPH.
Sosialisasi ini memberikan pemahaman mendalam tentang dampak kekerasan seksual, langkah pencegahan, dan proses hukum bagi korban. Peserta juga mendapatkan pengetahuan tentang peran masyarakat dalam mendukung pemulihan korban.
Kegiatan ini menekankan pentingnya pelaporan kasus kekerasan seksual, dukungan bagi korban, serta peran institusi pendidikan dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman. Para siswa menunjukkan antusiasme dengan aktif mengajukan pertanyaan terkait isu kekerasan seksual.








Komentar