Padang – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang, Fadly Amran dan Maigus Nasir, mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat pada Rabu (28/8).
Pendaftaran mereka diiringi oleh massa pendukung dan elemen masyarakat.
Sejak pukul 12.00 WIB, Jalan Veteran, lokasi NasDem Tower Padang, dipadati massa. Mereka bersorak-sorai menyemangati Fadly-Maigus yang didominasi oleh ibu-ibu.
“Kami ingin asuransi kesehatan gratis, sekolah SD dan SMP gratis. Itu bisa diperoleh kalau Fadly-Maigus menang Pilkada Padang,” ujar Uni Erna, salah satu pendukung perempuan.
Fadly Amran dan Maigus Nasir menyampaikan apresiasi atas antusiasme warga kota. “Terima kasih kepada para pendukung yang mengantar saya dan Pak Maigus mendaftar,” kata Fadly Amran.
Mereka meminta maaf atas ketidaknyamanan akibat arak-arakan pendaftaran. “Mohon maaf atas gangguan yang ditimbulkan,” ujar Fadly sepanjang rute ke KPU.
Fadly Amran dan Maigus Nasir didampingi keluarga dan pimpinan partai pengusung, seperti Golkar, NasDem, PKB, Partai Ummat, dan Hanura. “Doakan kami untuk Padang Jaya,” pesan Fadly Amran.