Bukittinggi – Pemerintah Provinsi Sumatera Barat berupaya meningkatkan semangat wirausaha di kalangan pemuda melalui Pelatihan Kewirausahaan Pemuda Angkatan II Tahun 2025 yang dibuka pada Minggu (9/10/2025) di Istana Bung Hatta.
Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, menekankan pentingnya peran pemuda sebagai agen perubahan sosial dan sumber daya manusia utama dalam pembangunan ekonomi. Ia berharap pelatihan ini dapat menumbuhkan kemandirian finansial dan produktivitas pemuda.
Sebanyak 196 wirausaha muda dari Kabupaten Agam dan Bukittinggi mengikuti pelatihan yang diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumatera Barat.
Pelaksana Tugas Kepala Dispora Sumatera Barat, Dedy Diantolani, mengatakan pelatihan akan berlangsung selama dua hari dengan menghadirkan narasumber dari akademisi dan praktisi kewirausahaan.
Pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah wirausahawan muda, membuka lapangan pekerjaan, dan mengurangi pengangguran di Sumatera Barat.







Komentar