Pemprov Pertamina Percepat Atasi Kelangkaan BBM Tambah Armada Mobil Tangki

PADANG – Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) bersama PT Pertamina mempercepat pemulihan kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di sejumlah SPBU. Upaya ini dilakukan untuk mengatasi antrean panjang dan menjamin ketersediaan energi bagi masyarakat.

Keterlambatan pasokan BBM disebabkan kendala cuaca di jalur distribusi laut. Namun, Pertamina telah mempercepat suplai dari terminal pendukung dan memanfaatkan jalur darat dari Siak (Riau), Jambi, dan Sibolga sebagai alternatif utama sejak 6 November 2025.

Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah, menyatakan bahwa stok BBM sebenarnya tidak ada masalah karena Sumbar sudah mendapat tambahan kuota. “Hanya kendala teknis distribusi yang membuat penyalurannya ke SPBU sedikit terlambat,” ujarnya, Sabtu (8/11/2025).

Pertamina telah menambah 20 unit armada mobil tangki dengan kapasitas angkut 320 kiloliter. Integrated Terminal Teluk Kabung juga beroperasi 24 jam sejak 7 November untuk mempercepat penyaluran, meningkatkan kecepatan penyaluran sekitar 16 persen dari kondisi normal, menurut Kepala Dinas ESDM Sumbar, Helmi.

Pemerintah mengimbau masyarakat untuk menggunakan BBM secara bijak dan melaporkan indikasi penyalahgunaan melalui Pertamina Call Center 135.

Komentar