Padang – Ikatan Alumni SMA Negeri 3 Padang (IKASMANTRI) angkatan 1989 bersiap menggelar Reuni Akbar bertema “Badunsanak 35 Tahun Ikasmantri 89” pada Sabtu, 27 Juli 2024, di ZHM Premier.

“Kami sangat menantikan kehadiran seluruh anggota IKASMANTRI 89,” ujar Arina selaku Ketua Panitia Reuni Akbar IKASMANTRI ’89.

Reuni ini menjadi ajang melepas rindu dan mempererat silaturahmi antar alumni. “Kami telah menyiapkan berbagai kegiatan untuk menyempurnakan acara ini,” kata Ricky Donals Dt Paduko Marajo, pentolan IKASMANTRI 89.

Kegiatan yang akan digelar antara lain hiburan, ramah tamah, dan sharing pengalaman. Bagi alumni yang berasal dari luar Padang, titik kumpul keberangkatan bersama telah disiapkan di Bluesky Exsecutive Lounge di T3 gate 8.

“Kami akan terbang bersama ke Padang dengan maskapai Garuda Indonesia,” ujar Ricky Donals.

Reuni Akbar IKASMANTRI 89 diharapkan menjadi momen tak terlupakan bagi seluruh anggotanya.

Baca Juga:  Fadly Amran Bertemu Da'i Cilik di Mushalla Al-Anahaar

Bagikan: