Padang – Wali Kota Padang, Fadly Amran, resmi melepas 14 atlet pencak silat Sumatera Barat (Sumbar) untuk berlaga di Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (Fornas) 2025.
Pelepasan atlet berlangsung di kediaman Wali Kota Padang, Minggu (27/7/2025).
Para atlet akan bertanding di Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada 29-31 Juli 2025.
Ajang ini diselenggarakan oleh Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI).
Fadly Amran mengapresiasi semangat dan dedikasi para atlet yang akan mewakili Sumbar dan Kota Padang.
Ia menyebut partisipasi atlet sejalan dengan program Padang Balomba, yang mendorong peningkatan prestasi olahraga masyarakat.
“Selamat kepada para atlet yang terpilih. Ini kebanggaan bagi Kota Padang dan Sumatera Barat,” kata Fadly.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada DPW PPSI Sumbar atas pembinaan atlet.
Wali Kota Padang mendoakan agar para atlet meraih kemenangan dan mengharumkan nama kota.
Sekretaris Umum DPW PPSI Sumbar, Zulhendri Ismed, menargetkan gelar juara umum di Fornas 2025.
“Pada dua Fornas sebelumnya di Bandung, kita meraih empat emas, dua perak, dan tiga perunggu. Tahun ini, kita optimistis meraih hasil lebih baik,” ujar Zulhendri.







Komentar