Padang – PT Elnusa Petrofin mengajak jurnalis Sumatera Barat untuk berpartisipasi dalam ajang Pena Petrofin Awards 2025. Ajang ini bertujuan memperkuat sinergi dengan media lokal dan mendorong jurnalisme positif di sektor energi.
Hal ini disampaikan Manager Corporate Communication & Relations PT Elnusa Petrofin, Putiarsa Bagus Wibowo, saat silaturahmi media di Padang, Kamis (17/7/2025).
Elnusa Petrofin berkomitmen mempererat hubungan strategis dengan jurnalis. Mereka menilai jurnalis sebagai mitra utama dalam menyuarakan perjalanan distribusi energi berkelanjutan.
“Kami percaya bahwa jurnalis daerah memiliki sudut pandang dan kekuatan cerita yang luar biasa,” ujar Putiarsa.
Pena Petrofin Awards diharapkan menjadi ruang apresiasi yang setara. Ajang ini juga diharapkan mendorong lahirnya karya jurnalistik yang mencerminkan realitas distribusi energi secara lebih dekat dan bermakna.
Direktur Utama Padang Ekspres, Muhammad Nazir Fahmi, hadir dan memberikan pemaparan tentang “AI dalam Dunia Jurnalistik”. Nazir menyampaikan bahwa AI hadir sebagai alat bantu untuk memperkuat akurasi dan kecepatan peliputan tanpa meninggalkan etika jurnalistik.
Kegiatan ini menjadi bagian dari kampanye distribusi energi berkelanjutan, yang menjadi tema besar Pena Petrofin Awards 2025.
Dengan tema “Perjalanan Distribusi Energi untuk Negeri yang Berkelanjutan”, Elnusa Petrofin mendorong lahirnya karya jurnalistik inspiratif. Karya jurnalistik diharapkan mengangkat realita di lapangan, khususnya dalam aspek keselamatan kerja, ESG (Environmental, Social, and Governance), dan perjuangan para pejuang energi.
Pena Petrofin Awards bukan semata kompetisi jurnalistik. Ajang ini merupakan bentuk penghargaan dan pemberdayaan media untuk terlibat aktif dalam menyuarakan transformasi energi nasional.
Elnusa Petrofin menilai kehadiran jurnalis sangat krusial dalam membentuk opini publik yang konstruktif dan mendukung agenda transisi energi nasional.
Sinergi dengan media merupakan bagian integral dari strategi komunikasi perusahaan. Sinergi ini bertujuan mewujudkan ekosistem energi yang lebih baik.
Inisiatif ini diharapkan mampu memperkuat kepercayaan publik terhadap proses distribusi energi yang aman, transparan, dan berkelanjutan.







Komentar