Pariaman – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Pariaman menyalurkan zakat kepada 275 mustahik. Walikota Pariaman, Yota Balad, menyerahkan zakat secara simbolis.
Penyerahan berlangsung di balairung rumah dinas walikota, Jumat (18/7).
Yota Balad mengatakan, program Baznas selaras dengan visi misi pemerintah kota. Program tersebut mencakup “Pariaman Makmur” dan “Pariaman Sehat”.
“Alhamdulillah, bantuan ini diberikan kepada mustahik yang benar-benar pantas menerima,” ujar Yota Balad.
Ketua Baznas Pariaman, Zalman Zaunit, menjelaskan zakat disalurkan melalui Program Pariaman Makmur (249 mustahik) dan Program Pariaman Sehat (26 mustahik). Masing-masing menerima Rp 1 juta.
“Total dana yang dikeluarkan tahun ini sebesar Rp 275 juta,” kata Zalman.
Zalman menambahkan, Baznas Kota Pariaman telah menyalurkan zakat kepada 500 orang sepanjang tahun ini.
Program “Satu Rumah Satu Industri Rumah Tangga” masih dalam tahap pendataan. Pemerintah menargetkan pendataan selesai September dan realisasi bertahap pada Oktober. Bantuan berupa barang akan didanai Baznas dan CSR.






Komentar